Minggu, 08 Juli 2012

Pesta Surga



Ketahuilah bahwa meninggalkan keduniawian merupakan keberuntungan itu sendiri, tetapi tiada sesuatupun yang lebih berat dari padanya.
Jika anda menyembelih dunia dengan meninggalkanya, berarti anda menghidupkan diri anda.
Sebaliknya, jika anda menghidupkan diri anda dengan mengambilnya, berarti anda membunuh diri anda

Oleh karena itu, tolaklah ia dengan sepenuh hati, niscaya ruhani anda akan peroleh ketenangan di dunia dan akhirat dan anda akan meraih kemuliaan dan penghidupan dunia dan akhirat, kalau anda mengetahui

Ketahuilah, bahwa Al-Qur'an telah menyeru dan menggundang Anda ke pesta surga, maka orang yang paling cepat hadirnya adalah orang yang paling menjauhi keduniawian dan orang yang paling menikmati nikmatnya pesta itu adalah orang yang paling keras melemparkan hawa nafsunya dan paling menentangnya.

ketahuilah, bahwa Anda menghuni dunia ini bukan untuk bersenang-senang di dalamnya dengan jahil (bodoh), sedang akhirat anda lalaikan. Anda menghuninya agar melakukan ibadah di dalamnya dengan berakal dan menjalani hari-harinya menuju kepada Tuhan anda dengan beramal, karena sesungguhnya anda berada di antara dunia dan akhirat dan pada masing-masing dari keduanya ada kenikmatannya sendiri. Keberadaan salah satunya berarti kelenyapan bagi yang lain. Oleh karena itu perhatikanlah dengan baik dalam mecarinya.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar